Perusahaan terbaik memang selalu menjadi incaran baik bagi lulusan baru (fresh graduate) maupun bagi pegawai yang telah berpengalaman, karena perusahaan terbaik memiliki tingkat prestise tersendiri, namun bukan hanya prestise yang menjadi satu-satunya tolok ukur bagi tenaga kerja, maupun bagi perusahaan itu sendiri. Bnayak aspek yang bisa diperhatikan. Standar syarat penerimaan calon karyawan baru berdasarkan IPK, ataupun pengalaman yang sangat relevan merupakan salah satu yang sering menjadi "tantangan" bagi keduanya untuk mencapai tempat kerja tersebut. Berbagai kelebihan bekerja pada perusahaan-perusahaan terkenal dan bonafit, misalnya, memiliki tingkat gaji dan berbagai remunerasi yang lebih baik berdasarkan kinerja dan prestasi yang diperoleh, misalnya jalan-jalan ke luar negeri, mendapatkan fasilitas mobil, asuransi kesehatan, training ke luar negeri dan tentunya masih banyak lagi.Namun dari sekian banyaknya daftar perusahaan terbaik di indonesia, tahukan anda perusahan apa saja yang relevan dengan bidang keahlian anda?
Berikut merupakan 25 daftar perusahaan terbaik 2014 berdasarkan majalah SWA yang dirangking berdasarkan penciptaan kekayaan, yang bisa anda "intip" untuk persiapan karier yang bisa anda masuki:
HM Sampurna / Peringkat ke-1
Sektor Industri : industri barang konsumsi
Astra International Tbk / Peringkat ke-2
Sektor Industri : otomotif dan komponennya
Unilever Indonesia Tbk / Peringkat ke-3
Sektor Industri : Produk personal dan barang keperluan rumah tangga
Bank Central Asia Tbk / Peringkat ke-4
Sektor Industri : bank
Bank Mandiri (persero) Tbk / Peringkat ke-5
Sektor Industri : bank
Bank Rakyat Indonesia (persero) Tbk
Peringkat ke-6
Sektor Industri : bank
Gudang Garam Tbk / Peringkat ke-7
Sektor Industri : industri barang konsumsi
Kalbe Farma Tbk / Peringkat ke-8
Sektor Industri : farmasi dan bio teknologi
Charoen Pokphan Indonesia Tbk / Peringkat ke-9
Sektor Industri : industri barang konsumsi
Indofood Sukses Makmur Tbk / Peringkat ke-10
Sektor Industri : industri barang konsumsi
Bank BNI (Bank Negara Indonesia) (persero) Tbk / Peringkat ke-11
Sektor Industri : bank
Media Nusantara Citra Tbk / Peringkat ke-12
Sektor Industri : media
Indocement Tunggal Perkasa Tbk / Peringkat ke-13
Sektor Industri : industri dasar dan kimia
Semen Indonesia (persero) Tbk / Peringkat ke-14
Sektor Industri : industri dasar dan kimia
Perusahaan Gas Negara (persero) Tbk / Peringkat ke-15
Sektor Industri : utilitas
Multi Bintang Indonesia Tbk / Peringkat ke-16
Sektor Industri : industri barang konsumsi
Bank Tabungan Pensiunan Nasional Tbk / Peringkat ke-17
Sektor Industri : bank
Global Mediakom Tbk / Peringkat ke-18
Sektor Industri : media
Jasa Marga (persero) Tbk / Peringkat ke-19
Sektor Industri : transportasi
Sinar Mas Multiartha Tbk / Peringkat ke-20
Sektor Industri : asuransi
SMART Tbk / Peringkat ke-21
Sektor Industri : industri barang konsumsi
United Tractor Tbk / Peringkat ke-22
Sektor Industri : perdagangan besar barang konsumsi
Bumi Serpong Damai Tbk / Peringkat ke-23
Sektor Industri : property dan real estate
Astra Agro Lestari Tbk / Peringkat ke-24
Sektor Industri : industri barang konsumsi
Tempo Scan pasifik Tbk / Peringkat ke-25
Sektor Industri : farmasi dan bioteknologi
Dengan mengetahui informasi mana perusahaan terbaik dan mana yang bukan, semoga anda akan lebih tertantang dengan berbagai posisi lowongan kerja yang ditawarkan, dan tentunya dengan gaji yang lebih bagus serta tanggung jawab yang sebanding. Untuk itu pantaulah berbagai kemungkinan lowongan kerja yang publikasi baik melalui media internet (website resmi perusahaan), web iklan lowongan kerja, maupun melalui media cetak.
Jika informasi ini bermanfaat buat orang lain, baik teman ataupun saudara yang sedang mencari pekerjaan, silahkan anda share melalui email, twitter, facebook, ataupun google plus menggunakan tombol icon di bawah ini
[update]
25 Perusahaan terbaik 2014 (Part-2)
25 Perusahaan terbaik 2014 (Part-3)
25 Perusahaan terbaik 2014 (Part-4)
Sabtu, 12 September 2015
Home »
Perusahaan Terbaik
» Inilah 25 Daftar Perusahaan Terbaik di Indonesia 2014 (Part-1)
Inilah 25 Daftar Perusahaan Terbaik di Indonesia 2014 (Part-1)
September 12, 2015
Perusahaan Terbaik